KALTIMPOST
- Minggu, 11 Mei 2025 | 07:30 WIB
PAUS TERPILIH 2025: Paus Leo XIV menyapa umat Katolik dari Balkon Basilika pada Kamis, 8 Mei 2025. (X/@erlanishere)
VATIKAN-Paus Leo XIV langsung memimpin misa pertamanya sebagai Paus di Kapel Sistina, Vatikan, Jumat (9/5) waktu setempat. Khotbah pertamanya menjadi salah satu bagian penting dalam misa Katolik. Sebab, khotbah pada misa perdana biasanya digunakan untuk menunjukkan prioritas kepemimpinan dan pelayanan ke depan. Pidato Paus Leo XIV memperlihatkan komitmen untuk mengikuti jalan pendahulunya, Paus Fransiskus.
Pria 69 tahun itu lantas berkhotbah dengan bahasa Italia. Dia membaca kutipan Santo Petrus, salah satu murid Yesus Kristus, yang terdapat dalam Kitab Matius.
Dalam bahasa Italia, Leo berharap gereja dapat menerangi malam-malam gelap di mayapada. Dia menyebut akan menjadi pengikut setia gereja.
Menurut pria bernama lahir Robert Francis Prevost itu, gereja juga harus dinilai berdasar kekudusan para anggota, bukan kemegahan bangunannya. Kesederhanaan serupa selalu ditanamkan Fransiskus semasa hidupnya.
Dia juga menyoroti pentingnya misi bagi gereja agar hadir di tempat-tempat yang mengalami kekurangan iman, terutama di tengah ingar bingar kesenangan dunia. (dee/jpg/rd)
0 Komentar